Kamis, 12 Juli 2018

Yeaa Liburan ke Bali Bersama Keluarga



Alhamdulillah Maret 2018 kemaren gw merasakan juga membawa kedua orang tua untuk menginjakan tanah di Bali, dan ini sebenarnya bukan baru pertama kali gw ke Bali. Kurang lebih 4 hari 3 malam, gw bersama keluarga berserta kedua orang tua berwisata ke Bali.



Liburan itu tidak perlu jauh ke luar negeri selama beberapa minggu, karena liburan ke luar kota saja sudah sangat seru. Sebut saja Bali, salah satu destinasi liburan yang indah dan menawarkan berbagai aktivitas seru untuk agan - agan sekeluarga.

Menaiki  pesawat Air Asia dari CGK, sekitar pukul 21.00, kami terbang menuju Bandara Udara Ngurah Rai, Denpasar kurang lebih pukul 23.50 kami sekeluarga sampai di Bali (DPS).
Karena sudah larut malam juga kami tiba serta badan yang sudah terasa lelah, tidak ada tujuan lain selain langsung ke hotel yang telah kami pesan jauh – jauh hari. The Alea Hotel Seminyak adalah pilihan kami sekeluarga selama liburan di Bali.

Dan selama berada di Bali kami sekeluarga sudah sewa mobil juga untuk wara wiri ketempat wisata yang ada di Bali. Kalau misalnya agan - agan belum pernah ke Bali sebaiknya menggunakan jasa driver aja yang bisa sekalian menjadi guide agan –agan dan keluarga selama liburan di Bali. Kisaran sewa mobil lepas kunci Rp 200 - 300 ribu/hari, kebetulan gw minta yang matic dan sewa dengan driver sekitar Rp 500 - 600 ribu/hari.

Hari pertama di Bali:



Sambil sarapan pagi di hotel, kami sekeluarga langsung menentukan destinasi hari pertama yang akan kami kunjungi di Bali. Kami sepakat ketempat yang agak jauh dikit dari hotel.

Berikut destinasi hari pertama kami selama di Bali :

1.  Tanah Lot  





Pantai Tanah Lot memiliki daya tarik yang kata orang hampir sama dengan pantai Kuta Bali.
Setiap harinya ramai dengan kunjungan wisatawan baik dalam dan luar negeri, karena terkenalnya pantai Tanah Lot Bali  dengan bangunan Puranya. Tapi uniknya, pura di Tanah Lot ini berada di atas batu karang besar yang berada di dipinggir laut. 


Agan - agan bisa mendatangi pura tersebut dengan menyeberangi laut kalau lagi surut. Ada petugas pura yang akan mendampingi Agan - agan untuk menyeberang, pastinya tidak gratis ya infonya.



Keindahan dari pantai Tanah Lot Bali terletak pada pemandangan pada saat sunset gan.
Dan dikalangan wisatawan baik dalam dan luar negeri, membuat sebagian besar penyedia jasa paket tour Bali, selalu mencantumkan rute wisata dalam paket tour di Bali dengan menggunjungi pantai Tanah Lot.


2.  Pura Ulun Danu Beratan




Pura Ulun Danu Beratan merupakan sebuah candi yang berada diatas air di Bali.
Berkunjung ke Pura Ulun Danu Beratan, agan - agan dapat menikmati keunikan pura dan lingkungan alam yang asri di sekitarnya. Suasana asri, sejuk, dan udara yang bersih mulai terasa sejak agan - agan memparkirkan kendaraan di lahan parkir menuju pura. Dari tempat parkir ini, agan -agan terlebih dahulu harus membeli karcis untuk memasuki lingkungan pura.



Pura Ulun Danu Beratan Bedugul sangat terkenal dengan keindahan dan suasananya yang asri dan sejuk yang menjadikan tempat ini sebagai tempat wisata favorit di pulau Bali. Tidak jauh dari lokasi pura terdapat toko-toko suvenir untuk memenuhi kebutuhan agan - agan yang mengunjungi objek wisata pura Ulun Danu Beratan Bedugul ini.

Hari kedua di Bali:

Berikut destinasi hari kedua kami selama di Bali :

1.  Pura Tirtha Empul






Pura di bali umumnya berfungsi sebagai tempat persembahyangan bagi umat hindu di bali, selain itu beberapa pura di bali juga berfungsi sebagai tempat menyucikan diri, biasanya diperlukan sebuah mata air suci untuk melakukan ritual ini.







Agan - agan diperbolehkan untuk ikut menyucikan diri di kolam pancuran ini, syarat utamanya adalah agan - agan harus menggunakan sebuah kain yang di ikatkan di pinggang yang lebih mirip dengan rok panjang. Kain ini adalah sebuah sarana persembahyangan yang dipakai umat hindu untuk dapat memasuki pelataran sebuah pura.

2.  Desa Wisata Penglipuran





Desa Penglipuran, Desa adat bali yang sangat kental dengan kerukunan dan kebersamaan mereka. Ciri khas yang sangat menonjol dari desa ini adalah arsitektur bangunan tradisional di desa ini rata-rata memiliki arsitektur yang sama persis dari ujung desa ke ujung lainnya.





Keunikan ini membuat desa penglipuran sangat indah dengan bangunan yang amat tertata rapi antara 1 rumah dengan rumah lainnya. Pintu gerbang di setiap rumah saling berhadapan satu sama lain yang hanya di batasi oleh jalan utama kecil di tengahnya.

3.  Kintamani  (Gunung Batur )




Kintamani salah satu objek wisata di Bali, yang memiliki udara pegunungan berhawa sejuk dengan panorama Gunung  dan Danau Batur begitu indah.
Pesona alamnya indah memunculkan kesan damai, hamparan pemandangan lembah juga Danau Batur merupakan danau terbesar di kawasan pulau Bali


Hari ketiga di Bali:

Berikut destinasi hari ketiga kami selama di Bali :

1.  Pantai Seminyak



Pantai seminyak adalah sebuah pantai di Bali yang memiliki pasir lembut dan landai. Disini agan - agan tidak perlu khawatir mengenai penginapan, di area pantai yang indah ini terdapat banyak sekali restorant, hotel maupun villa yang dapat agan - agan jadikan pilihan.

Banyak hal seru dan kegiatan dapat agan - agan lakukan ketika berkunjung ke destinasi wisata pantai di seminyak ini. Sebagai sebuah pantai yang punya panorama keindahan Matahari tenggelam yang cantik, kawasan wisata Seminyak juga mengundang banyak sekali wisatawan pada waktu petang akan menjelang.

Di garis pantai Seminyak, tampak deretan payung-payung yang memang disediakan khusus untuk wisatawan (tamu) hotel yang ada di sekitarnya. 

2.  Pantai Canggu

Pantai Canggu termasuk salah satu tempat wisata pantai di Seminyak Bali yang memiliki keindahan alam pada saat sore hari, letaknya tidak jauh dari Pantai Legian Bali.

Pantai Canggu Bali memiliki panorama unik dan eksotis bagi para pecinta dunia seni fotografi untuk mengabadikan gambar yang memancarkan keindahan suasana sunset di daerah pesisir pantai.

Nuansa nan romantis di kawasan daerah pesisir Pantai Canggu sering digunakan sebagai destinasi wisata bagi para pasangan muda atau pun yang sudah lama menikah untuk bulan madu. Menikmati keindahan pesona alam pantai dengan deburan ombak yang bersautan.

3.  Pantai Jerman
Pantai ini memiliki pasir pantai yang putih agak kecokelatan dan lembut.
Lokasinya sangat strategis, berjarak hanya 3 KM saja dari Bandar Udara Internasional Ngurah Rai, atau bisa ditempuh dengan berkendara sekitar 10 menitan.

4.  Pantai Jimbaran




Pantai Jimbaran Bali, salah satu pantai pasir putih dengan pemandangan sunset yang begitu indah. Saking indahnya pantai ini, setiap sore pantai Jimbaran ramai dikunjungi wisatawan. Sebagian besar wisatawan yang datang ke pantai Jimbaran, selain menikmati indahnya suasana pantai, wisatawan juga akan menikmati makan malam di tepi pantai dengan hidangan ikan laut bakar.


Berikut beberapa tips untuk liburan bersama keluarga di Bali!

1. Cari Tanggal yang Tepat buat Liburan

2. Beli Tiket Pesawat jauh – jauh hari ( Promo )

3. Cari Hotel dan Penginapan Murah dan Nyaman

4. Rental Kendaraan

5. Tentukan Lokasi Wisata yang Cocok untuk Keluarga



Bagaimana gan? tertarik untuk berlibur di sana? Diagendakan segera ya.

11 Juli 2018
#mamansumantri
Ditulis sambil ngopi

Tidak ada komentar:

Posting Komentar